Apa sih Itu XAPK? Dan bagaimana installnya?
Sebelum masuk ke langkah cara bagaimana menginstalnya, Saya ingin memberi tahu kamu terlebih dahulu apa itu XAPK. XAPKadalah sebuah format baru untuk aplikasi Android, di mana format ini adalah merupakan gabungan antara APK dan OBB. Jadi jelas ya teman, tujuan format baru ini adalah agar lebih praktis.
Kalau sudah jelas, sekarang cara instalnya yang mudah sebagai berikut.
Langkah Cara Menginstall XAPK
Langkah - 1
Pertama-tama download dan instal terlebih dahulu aplikasi Android bernama "XAPK Installer" melalui tautan berikut:
Langkah - 2
Tuju "File Manager", lalu cari file "XAPK"yang ingin kamu instal (biasa ada di folder "Download"). Klik seperti biasa, maka akan muncul pop-up, klik "Install".
Langkah - 3
Langkah - 3
Tunggu proses "installing OBB Files"hingga selesai. Jika sudah, lakukan installasi APK seperti biasa pada umumnya. Selesai, itulah cara menginstal XAPK yang mudah di smartphone android.
Masalah Tidak Bisa Instal XAPK
Seperti menginstal APK pada umumnya, menginstal XAPK nggak terlepas dari yang namanya masalah. Nah, bagi yang mengalami masalah saat menginstal XAPK, jangan khawatir karena Saya akan
berusaha memberikan solusinya untuk kamu. Berikut solusinya.
berusaha memberikan solusinya untuk kamu. Berikut solusinya.
1. Peringatan Insufficient Storage
Sebuah aplikasi dengan format XAPK, umumnya memiliki ukuran yang besar, bahkan ada yang berukuran hingga 5 GB. Untuk itu kamu perlu sisa ruang penyimpangan (internal storage) yang berukuran besar.
Apabila sisa ruang penyimpanan tidak cukup, maka akan muncul peringatan "Insufficient Storage". Di mana solusi mengatasinya adalah dengan menghapus sebagian data yang sudah tidak kamu gunakan. Itulah penjelasan dan rangkuman yang bisa saya simpulkan dari saya Animo Guffrend, cukup sekian semoga bermanfaat dan bertambah ilmunya bagi kita semua yah guys! Saya minta maaf jika ada salah atau kekurangan karena yang memiliki kelebihan hanya Allah Swt. Sekian Terima Kasih dan jumpa lagi diartikel berikutnya.
0 comments:
Post a Comment